Cara Mengatur Lama Mati Layar HP Realme

Cara Mengatur Lama Mati Layar HP Realme. Terkadang kita merasa kesal saat ingin menulis apa yang ada di layar hp di buku catatan namun layar terlalu cepat mati. Sehingga anda harus menekannya berulang-ulang agar layar hp tetap terbuka. Hal ini tentu kurang efisien dan mengurangi konsentrasi anda, apa lagi saat ingin menulis tugas rangkuman yang banyak ke buku catatan.

Anda tentu mencari cara bagaimana agar layar hp tetap menyala walaupun didiamkan lama, sampai anda benar-benar selesai menulis apa yang ada di layar hp anda. Tahukah anda bahwa setiap hp memiliki fitur untuk mengatur lama waktu layar hp mati. Fitur ini terdapat pada menu pengaturan hp anda dan untuk hp realme terletak pada menu Layar & Kecerahan. Bada menu tersebut anda bisa mengatur segala sesuatu tentang layar dan intensitas kecerahan layar hp anda.


Cara Mengatur Lama Mati Layar HP Realme

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas bagaimana cara untuk Cara Mengatur Waktu Layar Mati Otomatis di HP Realme. Caranya sangat mudah dan simpel, namun jika anda belum mengetahuinya anda bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini.

Ketika anda memilih lama waktu layar mati otomatis 1 menit, maka setelah satu menit anda membiarkan hp anda tanpa ada aktivitas pada layar maka layar akan mati secara otomatis. Semakin lama waktu yang anda pilih maka semakin lama pula waktu layar mati otomatis.

Dalam memilih lama layar mati otomatis, pastikan anda memilih sesuai dengan kebutuhan dan mengembalikan pengaturan ke pengaturan layar mati otomatis paling lama 1 menit. Karena jika anda memilih waktu layar mati otomatis 30 menit dan ketiduran lupa mengunci layar maka layar hp akan tetap menyala dan mengakibatkan baterai hp banyak terkuras. Sehingga mengakibatkan baterai hp anda habis dengan cepat.

Jika anda ingin menulis atau membutuhkan layar hp anda tetap aktif dalam waktu lama, maka silahkan pilih lama waktu sesuai kebutuhan anda. Jangan lupa untuk mengembalikan lama waktu mati otomatis ke yang paling kecil atau paling tidak 1 menit. Nah, bagaimana cara mengatur lama waktu layar mati otomatis? kali ini saya akan membahasnya.

Pada artikel ini saya menggunakan hp realme sebagai contoh, jika anda menggunakan hp lainnya maka anda bisa menyesuaikan. Intinya fitur ini terdapat pada menu pengaturan hp di dalam menu pengaturan layar dan kecerahan.

  1. Langkah pertama silahkan masuk ke menu pengaturan hp realme anda.
  2. Selanjutnya klik menu "Layar & Kecerahan".
  3. Pilih menu Layar Mati Otomatis.
  4. Pilih waktu mati otomatis layar hp sesuai keinginan anda.
  5. Dengan begitu maka layar hp anda akan mati setelah rentang waktu layar mati otomatis yang anda pilih.

Cara Mengatur Lama Mati Layar HP Realme

Itulah artikel tentang Cara Mengatur Lama Mati Layar HP Realme. Semoga apa yang saya bagikan pada kesempatan kali ini dapat bermanfaat untuk anda. Jangan lupa untuk bagikan artikel ini kepada teman-teman anda yang belum tau cara mengubah batas waktu mati layar hp realme. Jangan lupa juga untuk follow blog ini agar saya lebih semangat lagi dalam membuat artikel-artikel bermanfaat lainnya. Akhir kata saya ucapkan terimakasih telah berkunjung ke gammafisblog.com dan sampai jumpa kembali di artikel selanjutnya.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel