Cara Menghitung SIN ASIN, COS ACOS, TAN, ATAN di Excel

Cara Menghitung SIN ASIN, COS ACOS, TAN, ATAN di Excel. Microsoft Excel adalah salah satu aplikasi terpopuler yang digunakan untuk mengolah data. Karena excel dilengkapi dengan banyak fungsi matematik dan model visualisasi data yang menarik. Salah satu fungsi matematik yang terdapat di excel adalah fungsi trigonometri dari SIN ASIN, COS ACOS, TAN, ATAN.

Fungsi-fungsi ini akan membantu anda dalam mengolah data trigonometri kemudian dapat divisualisasikan menjadi grafik hubungan fungsi dan sudut. Misalkan anda ingin membuat grafik SIN(n*delta_sudut) dimana n = 1,2,3,...dst. Atau anda juga bisa mencari nilai SIN COS TAN dari sudut tertentu dan semua operasi trigonometri lainnya.

Walaupun excel telah memberikan fungsi-fungsi trigonometri tersebut, akan tetapi anda harus tau bagaimana cara menggunakan fungsi tersebut. Karena jika salah maka hasilnya akan berbeda dan tidak sesuai harapan anda. Misalkan saja jika anda langsung menggunakan =SIN(30) di excel hasilnya adalah -0,988031624, padahal yang anda harapkan hasilnya adalah 0,5 atau setengah. Nah, bagaimana caranya agar hasilnya 0,5, caranya adalah kita mengubah sudut 30 derajat ke radian terlebih dahulu. Bagaimana mengubah sudut ke radian, simak pembahasan selengkapnya dibawah ini.


Cara Menghitung SIN ASIN, COS ACOS, TAN, ATAN di Excel

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang excel yang bertemakan trigonometri. Dimana pelajaran trigonometri sangat identik dengan mencari nilai SIN COS TAN dan juga nilai invers nya. Nah, jika anda penasaran bagaimana cara mencari nilai SIN ASIN, COS ACOS, TAN, ATAN di Excel simak pembahasan selengkapnya.

Cara Menghitung SIN ASIN, COS ACOS, TAN ATAN di Excel

Perhatikan gambar diatas, pada tan (90) hasilnya tak hingga sehingga excel tidak mampu mengeluarkan nilai tak terhingga dan hanya menampilkan angka yang tidak tepat.


1. Cara Menghitung SIN dan ASIN di Excel

Untuk mencari nilai dari SIN sudut tertentu dan nilai invers nya maka anda bisa menggunakan rumus SIN & ASIN di excel. Namun, untuk menggunakan rumus tersebut ada beberapa hal yang perlu anda ketahui agar hasil yang ditampilkan Sesuai dan Tidak Salah.


Mencari Nilai SIN Sudut Tertentu

Contoh: SIN sudut 30 derajat di excel tidak bisa langsung ditulis =SIN(30) ini salah, akan tetapi yang benar adalah =SIN(30*pi()/180) atau =COS(RADIANS(30)). Sehingga rumus untuk mencari nilai SIN dari sudut tertentu di excel adalah:

=SIN(sudut*pi()/180) atau =SIN(RADIANS(sudut))

Dimana sudut adalah besarnya nilai sudut yang ingin dicari. Misalkan kita ingin mencari nilai SIN (60) derajat maka besarnya sudut adalah 60 dan rumus excel menjadi =SIN(60*pi()/180) atau =SIN(RADIANS(sudut)).

=SIN(30*pi()/180) hasilnya 0,5.

=SIN(RADIANS(30)) hasinya sama 0,5 juga.


Mencari Nilai ASIN atau Invers dari SIN

ASIN adalah sebuah fungsi yang digunakan untuk mengembalikan nilai arcsine atau sinus terbalik dari sebuah angka tertentu. Misalkan SIN (30) = 0,5 maka nilai dari ASIN (0,5) = 30 Derajat. Namun menggunakan fungsi ASIN di excel ada sedikit tambahan untuk mengkonversi nila radian ke dalam derajat, agar hasilnya dalam besaran sudut, berikut adalah caranya.

=ASIN(number)*180/PI() atau =DEGREES(ASIN(number))


Contoh nilai dari Arc SIN (0,5) dalam derajat adalah:

=ASIN(0,5)*180/PI() hasinya adalah 30 derajat

=DEGREES(ASIN(number)) hasinya adalah 30 derajat


2. Cara Menghitung COS ACON dan TAN ATAN di Excel

Sama seperti mencari nilai SIN dan ASIN, mencari nilai COS, TAN dan invers nya juga seperti itu. Berikut adalah rumusnya.


Untuk COS  dan ACOS

=COS(sudut*pi()/180) atau =COS(RADIANS(sudut))

=ACOS(number)*180/PI() atau =DEGREES(ACOS(number))


Untuk TAN dan ATAN

=TAN(sudut*pi()/180) atau =TAN(RADIANS(sudut))

=ATAN(number)*180/PI() atau =DEGREES(ATAN(number))


Untuk tidak memperpanjang kata langsung saja anda mencobanya sendiri. Atau cobalah untuk mencari nilai dari SIN, COS, TAN sudut 60 derajat kemudian nilai yang didapat di invers kan kembali menggunakan ASIN, ACOS atau ATAN maka hasilnya akan kembali ke sudut 60 derajat.

Itulah artikel tentang Cara Menghitung SIN ASIN, COS ACOS, TAN, ATAN di Excel. Semoga apa yang saya bagikan pada kesempatan kali ini dapat bermanfaat untuk anda. Mohon bantu saya untuk share artikel ini atau minimal follow blog ini, karena follow itu gratis, agar saya lebih bersemangat lagi membuat artikel bermanfaat lainnya.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel