Punya Cita Rasa Khas, 5 Makanan Daerah yang Unik di Indonesia

5 Makanan Daerah yang Unik di Indonesia. Selain terkenal akan suku dan budayanya yang beragam, Indonesia pun memiliki ragam makanan daerah yang unik dengan negara lain. Sebagai negara yang kaya akan rempah-rempah, tidaklah mengherankan jika Indonesia mempunyai jenis makan lezat dan unik. Mulai dari Sabang hingga Merauke, seluruh daerah memiliki jenis dan cita rasa yang khas. Nah, ini dia rekomendasinya yang wajib untuk Anda coba.


5 Rekomendasi Makanan Daerah yang Unik 

Berbicara mengenai tradisi dan keunikan setiap daerah di Indonesia memang tidak akan ada habisnya. Pasalnya, Indonesia memiliki banyak pulau tersebar dengan latar belakang berbeda-beda. Hal ini membuat kebudayaan pun berbeda satu sama lain, bahkan makanan setiap daerah juga memiliki khasnya masing-masing.

5 Makanan Daerah yang Unik di Indonesia


1. Ampiang Dadiah

Ampiang dadiah khas dari Sumatera Barat ini adalah salah satu makanan daerah yang unik bisa Anda temukan di Indonesia. Ampiang ini berupa beras ketan yang ditumbuk sementara dadih yaitu susu kerbau fermentasi. 

Campuran ampiang dadih disajikan bersama dalam satu mangkuk lengkap dengan es serut. Cita rasa makanan unik ini sangat segar serta manis karena mempunyai kandungan santan dan gula merah.


2. Gulai Siput

Jika mendengar gulai ayam sih pasti sudah biasa, namun pernahkan Anda mencicipi gulai siput? Siput atau keong adalah hama padi yang sering dijadikan makanan bebek. Namun siapa sangka jika hewan ini ternyata bisa diolah menjadi makanan yang least. Gulai siput ini merupakan olahan kuliner unik dari kawasan Tanjung Pinang, Kepulauan Riau.


3. Tempoyak

Bagi para penggemar durian wajib banget mencoba makanan unik dari Indonesia ini. Tempoyak adalah makanan unik dan populer di daerah Bengkulu, Palembang, Lampung serta Jambi yang terbuat dari durian matang kemudian difermentasi. Tempoyak yang telah difermentasi bisa diolah menjadi sambal dengan campuran pepes, udang, atau disantap pindang.


4. Kue Dollar

Makanan unik selanjutnya yaitu kue dollar yang bentuknya bundar, pipih mirip dengan koin zaman dulu. Kuliner unik berbahan dasar terigu dan telur yang dicetak pipih menggunakan cetakan aluminium ini bisa Anda temukan di kota Surabaya. Awalnya, kue ini hanya memiliki rasa gurih, namun sekarang banyak variannya, mulai keju, wijen, coklat.


5. Bir Pletok

Meskipun namanya bir pletok, namun minuman ini tidak mengandung alkohol sama sekali. bir pletok adalah minuman khas Betawi yang bisa menghangatkan badan. Bahan-bahannya terbuat dari jahe, serai, daun pandan, serta kayu secang. Setelah direbus, bir pletok akan dicampurkan dengan gula aren untuk memunculkan rasa manis.

Itulah 5 rekomendasi makanan daerah yang unik di Indonesia bisa Anda temui di berbagai daerah. Tertarik mau mencicipi langsung keunikan kuliner tersebut? Yuk, segera rencanakan perjalanan Anda untuk jelajahi kuliner unik di Indonesia. 

Semua informasi seperti cara menuju destinasi wisata, tiket kendaraan hingga akomodasi, peraturan-peraturan yang harus diperhatikan saat berwisata bisa Anda cek di indonesia.travel. Bahkan informasi detail hingga luas Mandalika bisa Anda cek melalui situs satu ini. Jangan sampai ketinggalan, pantengin terus!


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel