Cara Mencari Modus di Excel untuk Data Tunggal dan Kelompok

Cara Mencari Modus di Excel untuk Data Tunggal dan Kelompok. Modus atau data yang paling sering muncul atau juga bisa dibilang data dengan frekuensi terbesar merupakan salah satu ilmu matematika statistik yang akan anda jumpai di sekolah smp, sma dan bahkan kuliah. Saat di smp kita mulai diperkenalkan tentang bagaimana cara menentukan modus untuk data tunggal. Ini tentu sangat mudah sekali, karena anda hanya perlu mengurutkan data dalam sebuah tabel dan melihat mana data yang paling banyak muncul. Saat SMA kita akan mulai diperkenalkan dengan modus data berkelompok dan bagaimana cara menentukan modus data berkelompok.

Mungkin anda biasa mencari nilai modus sebuah data tunggal dan kelompok secara manual atau perhitungan menggunakan rumus matematika statistik. Namun, apakah anda tau bahwa cara termudah menentukan modus sebuah data tunggal dan kelompok adalah menggunakan aplikasi Microsoft Excel. Microsoft Excel adalah salah satu aplikasi yang dapat anda gunakan untuk mengolah data. Karena aplikasi ini memiliki banyak sekali fitur, fungsi dan rumus yang akan mempermudah anda dalam proses perhitungan.

Anda bisa dengan mudah, menghitung nilai modus untuk data kelompok. Karena anda hanya perlu menentukan nilai kelas modus, batas atas frekuensi, batas bawah frekuensi dan panjang atau lebar kelas. Untuk data tunggal anda bisa menggunakan rumus atau fungsi MODE. Fungsi mode juga ada dua yaitu untuk data tunggal dan data single dan multi. Dengan rumus tersebut maka anda bisa menentukan modus dari sebuah data tanpa harus mengurutkan data terlebih dahulu. Nah, jika anda penasaran bagaimana caranya, maka simak pembahasan selengkapnya.


Cara Mencari Modus di Excel untuk Data Tunggal dan Kelompok

Ketika anda ingin mencari nilai modus dari sebuah data di excel, maka ada dua cara yang dapat anda gunakan. Pertamn yaitu menentukan modus dari data tunggal menggukan fungsi atau rumus MODE dan yang kedua menggunakan rumus modus untuk data kelompok. Disini saya lebih fokus kepada cara mencari nilai modus menggunakan excel. Untuk cara mengelompokkan data kedalam kelas interval maka anda bisa cari tau sendiri atau akan saya bahas di artikel selanjutnya.


1. Mencari Modus Data Tunggal di Excel

Untuk menemukan modus data tunggal di excel sangat mudah. Seperti yang telah saya jelaskan di atas bahwa anda bisa menggunakan fungsi MODE. Anda juga tidak perlu mengurutkan data tersebut atau menghitung banyaknya pengulangan. Karena anda akan langsung menemukan berapa nilai Modus Data Tunggal tersebut dan berapa banyak pengulangannya. Nah, untuk lebih jelasnya anda bisa perhatikan tutorialnya di bawah ini.

  1. Langkah pertama silahkan input data tersebut di lembar kerja excel.
  2. Misalkan anda memiliki data seperti pada gambar dibawah. Dimana letak awal data adalah di A1 dan akhir data di H10.
  3. Maka rumus untuk menentukan Modus Data Tunggal dari data tersebut adalah =MODE.SNGL(A1:H10).
  4. Dari hasil perhitungan excel di dapat bahwa nilai modusnya adalah 80, dimana angka 80 muncul sebanyak 6 kali.
  5. Untuk mengetahui berapa kali angka 80 muncul, maka anda bisa menggunakan rumus =COUNTIF(A1:H10;MODE.SNGL(A1:H10))
Catatan: Untuk Rank data seperti A1:H10 di sesuaikan dengan data milik anda. Jika data awal anda ada di A2 dan data akhir ada di H11 maka rank data adalah A2:H11.

Cara Mencari Modus di Excel untuk Data Tunggal

Dapat anda perhatikan bahwa nilai modus dapat anda cari menggunakan rumus

=MODE.SNGL(A1:H10)

dimana A1:H10 adalah range dari data yang anda input di excel, yang merupakan data awal dan akhir. Sedangkan untuk menentukan frekuensi atau banyaknya nilai modus sering muncul dapat anda cari menggunakan rumus.

=COUNTIF(A1:H10;MODE.SNGL(A1:H10))

Bagaimana mudah, bukan cara menentukan nilai modus di excel. Dapat anda lihat bahwa anda tidak perlu mengurutkan data terlebih dahulu dan mencari frekuensi dari setiap data untuk mendapatkan nilai modus. Cukup dengan rumus MODE maka nilai dan frekuensi modus dapat anda ketahui dengan mudah. Namun pertanyaanya adalah bagaimana untuk data berkelompok. Berikut akan saya jelaskan kepada anda.


2. Menentukan Modus Data Kelompok di Excel

Untuk data berkelompok, akan sangat mudah anda mencarinya menggunakan excel. Karena anda tidak perlu lengi menghitung manual perkalian, pembagian dan penjumlahan dari operasi matetamtik untuk menacri modus. Dengan excel maka anda cukup input data dan menulis rumus saja. Nah, untuk menentukan nilai modus data berkelompok dapat anda gunakan rumus berikut ini.

Cara Mencari Modus di Excel untuk Data Kelompok

Seperti biasanya adalah anda harus membuat terlebih dahulu kelas interval dan frekuensi. Misalkan saja anda memiliki data yang belum dikelompokkan ke dalam kelas, maka buatlah terlebih dahulu. Berikut ini adalah contoh sebuah data yang sudah dikelompokkan kedalam kelas interval.

Menentukan Modus Data Kelompok di Excel

Catatan: Cara menentukan interval kelas seperti pada gambar diatas anda bisa mencari tau sendiri. Disini saya hanya akan menjelaskan cara mencari nilai modus dari sebuah data yang telah di kelaskan, seperti pada gambar di atas.

Setelah menentukan kelas interval dan frekuensi maka langkah selanjutnya adalah menentukan kelas modus, panjang kelas, batas bawah kelas interval modus, b1 dan b2. Dari data diatas maka kita bisa peroleh:

  1. Modus terletak di kelas 66 - 70. Keran kelas tersebut memiliki frekuensi terbesar, yaitu 27.
  2. Panjang kelas (p) dari data tersebut adalah 5. Anda bisa mencarinya dengan cara batas tepi atas di kurangi dengan batas tepi bawah. Misalkan kita menggunakan batas tepi bawah dan atas dari kelas interval modus, maka p diperoleh dari 70,5 - 65,5 = 5.
  3. Batas tepi bawah kelas interval modus (b) = 66 - 0,5 = 65,5.
  4. b1 = fm - fm-1 = 27 - 14 = 13
  5. b2 = fm - fm+1 = 27 - 21 = 6.
  6. Untuk mencari nimlai modus dapat anda gunakan rumus modus diatas. Maka diperoleh nilai modus data tersebut adalah 68,92105263 atau dibulatkan dua angka dibelakang koma memjadi 68,92.

Cara Menentukan Modus Data Kelompok di Excel

Baca Juga: Cara Mencari Median di Excel dengan Rumus Cepat

Itulah artikel tentang Cara Mencari Modus di Excel untuk Data Tunggal dan Kelompok. Semoga apa yang saya bahas pada kesempatan kali ini dapat bermanfaat untuk anda. Jika ada pertanyaan seputar artikel ini maka silahkan tulis pertanyaan anda di kolom komentar. Jangan lupa untuk share artikel ini kepada teman-teman anda, agar mereka juga tau bagaimana tips menghilangkan noda menguning di baju putih. Untuk mendapatkan informasi update lainnya, silahkan follow blog ini. Mungkin itu saja pembahasan kali ini, akhir kata saya ucapkan terimakasih dan sampai jumpa kembali.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel