Cara Merubah PDF ke Word di HP Android Online dan Offline

Cara Merubah PDF ke Word di HP Android Online dan Offline. Berbeda dengan file pdf, word berfungsi untuk membuat dan menyusun sebuah naskah hingga menjadi sebuah dokumen yang utuh. Word lebih fleksibel dan memiliki banyak fasilitas yang mendukung untuk membuat sebuah naskah. Jika file word telah jadi dan sudah fiks, biasanya file tersebut akan di convert ke pdf agar tetap rapih, mudah dibuka dan tidak dapat diubah lagi. Namun, terkadang kesalahan tetap saja dapat terjadi sehingga mengharuskan file pdf yang telah diconvert diedit kembali.

Ada beberapa alasan mengapa kita perlu mengubah pdf ke word. Seperti ketika kita ingin mengedit, menambahakan atau mengurangi sebuah text atau gambar pada sebuah file pdf. Tentu akan lebih ribet jika kita mengedit file tersebut jika masih dalam format PDF dan bisa saja file menjadi berantakan dan tidak rapih. Oleh karena itu, hal yang paling mudah untuk mengedit file pdf adalah dengan mengconvertnya terlebih dahulu ke word.

Cara mengubah file PDF ke Word sangat mudah, hal ini dapat dilakukan menggunakan laptop maupun HP. Anda bisa memilih salah satunya, tergantung dari keadaan. Misalnya ketika tidak memiliki laptop maka file pdf dapat diconvert ke word melalui hp. Hal ini yang akan saya bahasa pada kesempatan kali ini. Nah, bagaimana caranya simak pembahasan lengkapnya berikut ini.


Cara Merubah PDF ke Word di HP Android Online dan Offline

Untuk mengubag pdf ke word melalui hp android maka kita perlu sebuah tools atau alat yang memiliki fasilitas tersebut. Salah satu tools yang dapat kita manfaatkan adalah menggunakan sebuah website convert pdf to word. Ada banyak sekali website yang dapat anda gunakan, kali ini saya hanya memilih salah satu website yang sering saya gunakan.

Cara Merubah PDF ke Word di HP Android

Ilovepdf.com adalah salah satu website terbaik untuk merubah pdf ke word. Hasil convert dengan website ini sangat rapih sama persis dengan file pdf aslinya. Berbeda dengan yang lainnya ada juga yang dapat mengconvert file pdf ke word namun tidak rapih. Untuk mengubah pdf ke word anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Langkah pertama silahkan buka aplikasi browser anda di hp android.
  2. Kunjungi website ilovepdf.com.
  3. Klik menu converts PDF to Word.
  4. Upload file pdf yang ingin anda convert ke word.
  5. Tunggu hingga proses convert selesai. File hasil convert akan otomatis terdownload.
  6. Jika file word belum terdownload, maka silahkan klik download.
  7. Cari file word di folder download yang anda setting di hp.

Dengan memanfaatkan website ini, maka anda bisa dengan mudah, convert file pdf ke word hanya dengan satu klik. Cara ini dapat anda lakukan melalui hp, dengan begitu maka anda dapat tetap melakukannya walaupun belum memiliki laptop. Convert PDF ke Word menggunakan website tentu saja anda membutuhkan akses internet, sehingga cara ini dapat anda lakukan ketika memiliki paket internet atau wifi. Inilah kekurang dari cara ini. Nah, jika anda tidak memiliki akses internet, latas bagaimana solusinya?. Anda bisa convert file pdf ke word secara offline.


Cara Mengubah PDF ke Word Secara Offline Menggunakan Laptop

Merubah PDF ke Word secara Offline tentu kita membutuhkan sebuah aplikasi. Untuk saat ini, cara ini tidak dapat dilakukan menggunakan HP, karena belum ada aplikasi android yang dapat mengconvert file PDF ke Word secara offline. Oleh karena itu, maka kita membutuhkan laptop untuk convert file PDF ke dokumen word secara offline.

Salah satu aplikasi terbaik yang dapat digunakan untuk mengubah file PDF ke Dokumen Word adalah NitroPDF. Dengan satu aplikasi ini maka anda tidak saja bisa mengconvert file PDF ke Word, akan tetapi juga dapat mengubah file PDF ke Excel, JPG, PTT dan masih banyak lagi. Caranya sangat mudah dan gampang sekali. Nah, anda bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini.

  1. Instal aplikasi NitroPDF di Laptop Anda.
  2. Buka aplikasi NitroPDF yang telah berhasil di Instal.
  3. Open File dan cara file PDF yang ingin anda convert.
  4. Cari menu convert file PDF ke Word dan klik menu tersebut.
  5. Anda diminta untuk setting beberapa hal, seperti loksi hasil convert dan halaman yang ingin di convert. Jika anda ingin convert semuanya langsung saja klik convert.
  6. Hasil convert akan secara default tersimpa di lokasi file PDF berada.

Baca Juga: Cara Convert PDF ke Word pada Halaman Tertentu yang Diinginkan

Dari kedua cara diatas dapat anda pilih salah satunya, hal ini tentu saja disesuaikan dengan situasi dan kondisi. Nah, jika anda tidak memiliki laptop atau sedang malas membuka laptop maka anda bisa menggunakan hp untuk convert file PDF. Namun, saya lebih menyarankan anda menggunakan laptop. Karena ini akan lebih memudahkan anda ketika sedang edit file dokumen word hasil convert. Bukan berarti anda tidak dapat mengeditnya melalui hp.

Pada dasarnya kedua cara diatas dapat anda lakukan dengan mudah. Anda juga bisa mengconvert file PDF ke Word secara online menggunakan laptop. Langkah-langkahnya sama saja dengan cara mengubah format file PDF ke Word. Yaitu, anda bisa menggunakan website ilovePDF.com dan website sejenisnya untuk mengconvert file PDF.

Ini hanya dua cara yang sering saya gunakan, masih banyak lagi cara lain yang dapat anda gunakan. Mungkin anda bisa menggunakan website lain atau aplikasi lain yang memiliki kemampuan yang sama dan mungkin saja memberikan hasil yang lebih bagus.

Baca Juga: 3 Cara Convert File Word Ke PDF dengan Mudah dan Tanpa Aplikasi

Itulah artikel tentang Cara Merubah PDF ke Word di HP Android Online dan Offline. Semoga apa yang saya bagikan pada kesempatan kali ini dapat memberikan manfaat kepada anda. Jangan lupa untuk bagikan postingan ini kepada teman-teman atau sahabat anda. Agar mereka juga mengetahui cara mengubah pdf ke word dengan mudah. Jangan lupa juga dukung kami dengan Follow blog ini agar kami lebih semangat lagi dalam membuat artikel. Mungkin itu saja pembahasan kali ini. Akhir kata saya ucapkan terimakasih dan sampai jumpa kembali.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel